Rabu, 12 Agustus 2009

Kab. Jepara - Kec. Jepara - Pantai Kartini

Pantai Kartini adalah pantai yang letaknya paling dekat dengan pusat kota...selain Pantai Kartini ada juga beberapa pantai lain di Kabupaten Jepara....dan sudah dikelola dengan sangat baik....Fasilitas rekreasi yang disediakan di pantai ini juga sudah cukup lengkap seperti kereta kelinci....stan pedangang juga terlihat rapi....Dede membeli ikan asin di salah satu stan...karena cukup murah dia beli langsung 3 kilo...waktu kami kembali ke Kudus....kamar kos saya jadi bau sekali hehehe....saat saya ke sana, Desember 2007... rumah kura2 belum jadi sepenuhnya.....bangunan tersebut sangat khas dan besar sekali.....informasinya waktu itu akan dibuat sea world.... Selain sarana rekreasi, pantai ini juga dijadikan lokasi penelitian LIPI dan Universitas Diponegoro
Sayangnya saat saya ke tempat ini, ombak sedang tinggi2nya....jadi airnya coklat keruh, tidak seperti biasanya, bening sehingga anak2 bisa mencari binatang laut....Juga tidak ada satu kapalpun yang berani mengarungi laut....biasanya dengan Rp. 10.000,- per orang, kita dapat menyebrang dan melihat burung2 laut nan cantik di Pulau Panjang. Selain ombak yang tinggi, angin juga sangat kencang waktu itu...sampai2 luncuran bermain jadi patah dan masuk ke laut...semoga saat ini sudah diperbaiki dan bisa digunakan lagi
Selain pelabuhan kapal2 kecil ke Pulau Panjang, ada juga kapal ferry yang dapat mengantar kita ke Pulau Karimun Jawa....Gerbang masuk pelabuhan ferry berbeda dengan pelabuhan nelayan/kapal kecil..Kapal ferry tersebut tidak berangkat setiap hari, karena dibutuhkan waktu sekitar 6 jam perjalanan untuk mencapai pulau tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

If you want to know more....please comment

Tulisan saya mungkin terlalu singkat....Jika ingin tahu lebih detil silakan bertanya....

Jika Anda tidak mempunyai account tertentu, pilih anonim