Selasa, 07 Juli 2009

Kab. Sidoarjo - Kec. Sedati - Kawasan Pemancingan - Laut Bluru

Sedati adalah salah satu kecamatan di kawasan timur Kab. Sidoarjo yang langsung berbatasan dengan laut Selat Madura. Letaknya sangat dekat dengan Bandara Internasional Juanda. Kawasan ini adalah daerah pemancingan terbesar di Sidoarjo.... Banyak tambak dan kolam pemancingan terdapat di Sedati ini. Jikalau kita sudah masuk ke area ini dari jalan raya Surabaya - Sidoarjo, maka terlihat sungai di sebelah kiri jalan.....pada awalnya, saya hanya melihat air saja, tapi semakin ke arah timur, saya melihat banyak bebek sedang berenang di sungai tersebut. Jika kita mengiringi sungai menyusuri jalan, kita akan menjumpai jalan sudah tidak beraspal lagi...di situlah perkampungan nelayan berada. Ada banyak perahu berjejer di sungai....

Jika kita terus ke arah timur, maka kita akan menemui kolam2 pemancingan di sebelah kanan jalan....... Di sekeliling kolam2 pemancingan, saya jumpai banyak mobil2 dan motor2.....saya lihat juga mobil2 mewah sedang diparkir di sana.....saya pikir kawasan ini memang istimewa karena dikunjungi oleh banyak sekali orang dari berbagai kalangan. Para pemancing terlihat asyik sekali dengan kegiatan mereka......saya juga asyik melihat dan mengambil foto mereka.....memang saya ke situ cuma pengen cari foto saja hehehe...dan kali ini saya ditemani Laili, seorang teman saya, dia hobby fotografi juga, jadi foto2 di sini mayoritas jepretan dia......

Saya kembali menyusuri jalan......saya lihat di sebelah kiri jalan banyak warung yang menawarkan jasa untuk mencabuti duri ikan, membumbui, dan tentu saja, membakar ikan.... Saya terus saja menyusuri jalan, menjumpai tambak2 yang dihiasi tanaman bakau.... dan akhirnya saya terhalang oleh jalanan yang sangat becek...Motor Kymco saya terpeleset-peleset dan Laily meminta saya untuk kembali saja....kecewa juga saya karena saya sangat ingin terus ke timur sampai ke laut. Saya mendapat informasi bahwa makin ke timur, makin menantang untuk para pemancing yang berjiwa petualang, biasanya perjalanan ditempuh dengan berjalan kaki.....makin ke timur...makin dekat ke laut...makin menantang. Meski harus menempuh perjalanan yang mungkin melelahkan dan kurang nyaman bagi orang perkotaan, tapi memancing di daerah laut atau tambak liar sekitarnya memiliki keasyikan dan keuntungan tersendiri. Jika kolam pemancingan mengharuskan kita merogok kocek per kilogram ikan yang kita dapatkan, maka lain halnya dengan memancing di laut...kita bisa mendapatkan ikan secara gratis.....tentu saja dengan usaha lebih keras......hehehehehe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

If you want to know more....please comment

Tulisan saya mungkin terlalu singkat....Jika ingin tahu lebih detil silakan bertanya....

Jika Anda tidak mempunyai account tertentu, pilih anonim